Skip to content

Trend Digital Marketing Indonesia Tahun 2020

  • by

Digital marketing menjadi penting untuk diterapkan pada semua bisnis agar bisa bertahan dan relevan dengan konteks zaman. Sebab, kemajuan teknologi dan informasi saat ini membuat orang mudah mengakses apapun hanya dengan bantuan ponsel dan jaringan internet. Adanya internet secara langsung berimbas pada sektor bisnis yang mulai merambah ke dunia maya tersebut.

Di Indonesia sendiri trend digital marketing selalu berkembang sesuai dengan konteks yang sedang ramai diperbincangkan banyak orang. Pada artikel kali ini kami akan membahas apa saja yang menjadi trend digital marketing yang ada di Indonesia ini. Berikut ini adalah beberapa trend digital marketing Indonesia yang bisa kalian ikuti perkembangannya.

1. Konten Video

Trend Digital Marketing Indonesia yang akan kita bahas pertama adalah konten video. Konten video terbukti efektif digunakan untuk menjual dan memasarkan sebuah produk dari bisnis mu. Hal ini dikarenakan ada banyak platform yang mendukung untuk kamu melakukan hal itu.

Sebut saja media-media seperti unggah video di facebook, Instagram Tv dan tentu saja yang paling umum dikenal adalah youtube. Semua platform tersebut menjadi trend untuk memasarkan produk secara online dan kamu bisa mencoba dengan strategi yang kamu miliki. Akses internet dan kuota yang semakin murah, membuat orang tidak terlalu takut bahkan menyaksikan video dengan durasi berjam-jam.

2. Youtube

Kalau pembahasan trend Digital Marketing Indonesia pertama adalah konten video secara umum, yang berikutnya adalah secara spesifik membahas platform video yang paling populer untuk saat ini, yaitu youtube. Trend youtube tidak pudar sampai hari ini. Setiap saat selalu muncul youtuber-youtuber baru dengan konten yang fenomenal dan menyegarkan. Terkadang dalam sebuah konten video tersebut terselip iklan yang dikemas secara soft selling.

Kamu harus mampu mengikuti perkembangan zaman agar bisnis yang kamu jalankan tidak bungkus. Salah satunya tentu saja dengan membuat konten youtube. Youtube tersebut kamu isi dengan konten-konten yang masih berhubungan dengan bidang bisnis yang sedang kamu jalankan. Nantinya ketika akun atau channel youtube tersebut besar dengan ribuan subscriber, bisnis yang kamu jalankan akan kecipratan.

Sebagian penikmat konten di channel youtube milik mu akan menjadi pelanggan pada produk atau jasa yang kamu jual. Sebagian lagi hanya berkontribusi untuk menonton video tersebut. Dan kamu juga akan mendapatkan income tambahan dari video tersebut. Karena inilah youtube menjadi salah satu platform yang saat ini menjanjikan jika kamu gunakan untuk digital marketing.

Sebenarnya trend youtube yang dijadikan sebagai platform digital marketing mulai meroket pada awal tahun 2018 silam. Banyak sekali orang yang ahli dalam bidang digital marketing mulai rutin mengupload konten yang berkaitan dengan jasa atau usaha yang mereka jual. Trend ini cenderung naik dari tahun ke tahun berikutnya.

3. Podcast

Platform lain yang saat ini menjadi trend baik untuk digunakan sebagai digital marketing adalah podcast. Podcast ini serupa dengan radio. Hanya saja podcast bisa di putar secara online dan tidak bersifat siaran langsung. Melainkan hasil rekaman audio dengan topik pembicaraan tema apapun yang di upload oleh seorang podcaster.

Biasanya pengusaha akan memasang iklan yang menawarkan produk dari pengusaha tersebut pada podcast yang disinyalir memiliki pendengar banyak. Kamu bisa melakukan adlips di sebuah platform podcast dengan jumlah pendengar yang banyak. Dengan melakukan hal tersebut, produk yang kamu jual akan menjangkau banyak orang.

Memasarkan produk dengan iklan di sebuah podcast ini terbilang cukup efektif. Ambil contoh salah satu podcast yang sedang populer saat ini di Indonesia yaitu Podcast BKR Brothers. Mereka mengemas iklan yang masuk ke program mereka dengan fun sehingga pendengar podcast tersebut masih ingat dan bahkan membeli produk yang mereka iklankan. Podcast adalah salah satu Digital Marketing Indonesia terbaik yang bisa kalian ikuti saat ini.

4. Facebook Ads

Berbicara mengenai trend Digital Marketing Indonesia, tentu facebook tidak boleh dilupakan begitu saja. Peranan facebook untuk digital marketing di Indonesia cukup besar. Di facebook ada yang namanya fanspage atau halaman. Biasanya, ketika orang ingin memasarkan suatu produk, mereka membeli facebook ads dengan jangka waktu tertentu.

Semisal membeli untuk jangka waktu 7 hari dengan berapa ribu target audiens. Ads tersebut akan ditautkan dengan halaman atau fanspage. Dan nantinya fanspage yang berisi promosi produk atau jasa akan muncul di beranda orang yang sesuai kriteria dengan target pemasaran yang dibuat oleh pebisnis tersebut.

Tak hanya itu saja, facebook masih memungkinkan untuk kamu gunakan dan memviralkan sebuah postingan. Di facebook ada fitur share yang bisa kamu gunakan untuk membagikan satu postingan ke banyak tempat. Semisal kamu posting status jualan, lalu kamu bagikan ke berbagai grup facebook lain. Dengan begitu kamu telah lebih banyak menjangkau audiens. Meski sebenarnya cara ini tidak terlalu dibenarkan karena bisa dianggap sebagai spam.

Kesimpulan

Nah itulah beberapa trend digital marketing Indonesia saat ini. Selain empat trend tersebut, tentu saja masih ada banyak lagi trend yang lain yang bisa kamu pelajari bersama kursus digital marketing bersama ABDi yang merupakan akademi bisnis digital Indonesia terbaik yang ada saat ini.