Skip to content

Bikin Akun Profil Unik, Berikut Cara Membuat Avatar Di Facebook Yang Mudah

  • by

Penggunaan Facebook semakin berkembang pesat. Yang awalnya hanya sebagai media komunikasi, beberapa akun pun mulai berfokus untuk bisnis. Di sinilah peran profil sangat signifikan sebagai identitas diri. Namun apa harus foto asli dan formal? Tidak. Foto profil juga bisa menjadi ajang kreativitas, terutama dengan cara membuat avatar di Facebook ini.

Membuat Akun Profil FB Dengan Gambar Avatar

  1. Masuk Ke Menu Avatar Melalui Aplikasi Facebook

Jika Anda berminat untuk mencoba fitur unik dari Facebook ini, disarankan untuk menggunakan aplikasi di dalam smartphone. Pasalnya Anda dapat melakukan banyak edit dengan mudah. Apabila Anda sudah siap dengan aplikasi tersebut, silahkan buka dan login ke dalam akun yang ingin digunakan untuk membuat avatar.

Di dalam halaman utama Facebook, Anda akan menemui beranda akun. Yang perlu Anda lakukan adalah masuk ke dalam menu Facebook. Menu ini dapat diakses dengan mengetuk icon dengan bentuk tiga garis strip horizontal yang ada di bagian kanan atas. Nantinya, Anda akan mendapati deretan menu dan opsi baru yang lebih terperinci.

Saat menu bar tersebut keluar, cari sebuah opsi yang bertuliskan Avatar. Jika Anda tidak menemukan opsi tersebut di dalam menu, gulir dan cari opsi dengan tulisan see more. Nantinya, aplikasi akan memberikan opsi tambahan yang tersembunyi. Di sinilah Anda akan menemukan pilihan Avatar.

  1. Membuat Avatar

Jika Anda sudah masuk di dalam menu pembuatan avatar, maka saatnya untuk menjadi kreatif. Facebook menyediakan banyak sekali pilihan kostum untuk avatar yang ingin dibuat. Di halaman pertama, Anda akan diminta untuk memilih warna kulit dari avatar. Selanjutnya, Anda memiliki pilihan untuk melakukan edit gambar di berbagai bagian.

Seperti contohnya adalah model potongan rambut, panjang, pendeknya, hingga warna dari rambut. Bahkan, proses edit ini juga memberikan opsi hijab bagi para wanita muslim yang ingin memiliki avatar Facebook. Beberapa fashion item seperti pakaian, kacamata, make up, hingga kostum tradisional pun bisa dijajal. Pilih saja sesuai keinginan hati.

  1. Membagi Dan Menggunakan Untuk Profil

Saat merasa puas dengan gambaran kartun pribadi, Anda bisa menyelesaikan proses edit dengan menekan finish. Secara langsung, pihak Facebook akan memberikan opsi untuk hasil edit. Apakah Anda ingin menyimpannya atau membagikan ke timeline Facebook? Pilih sesuai kehendak, karena avatar ini dapat digunakan untuk profil akun Facebook atau messenger.

  1. Mengganti atau Edit Avatar

Jika Anda memilih untuk menyimpan avatar, maka Anda bisa menggunakannya untuk berbagai hal. Seperti contohnya untuk profil akun, gambar foto untuk media sosial lain, atau untuk berkreasi. Lantas bagaimana jika Anda merasa tidak puas dengan gambar avatar yang telah dibuat? Beruntungnya pihak FB memberi kesempatan untuk melakukan edit.

Untuk mengganti atau mengedit avatar, Anda hanya perlu melakukan cara membuat avatar di Facebook yang sama. Yakni masuk ke dalam Avatar editor melalui menu di halaman utama. Setelah itu, Anda akan mendapati avatar yang telah dibuat. Pilih saja icon dengan tanda pensil untuk melakukan edit. Icon ini terletak di bagian paling bawah dari tampilan avatar.

Untuk Anda yang ingin memiliki profil unik dan sesuai dengan karakteristik pribadi, fitur avatar dari Facebook ini bisa jadi solusi asyik. Baik itu untuk akun pribadi atau bisnis, kehadiran avatar juga akan memberikan kesan dan identitas tersendiri. Beruntungnya, cara pembuatannya pun sangat mudah dan seru. Jika Anda perlu tips dan cara unik lain, cek saja kangsandi.id.