Pernah mendengar nama ikan paus pembunuh? Siapa sangka, ternyata jenis ikan yang satu ini kerap membuat banyak orang merinding. Lantas, apa kebenaran tentang ikan paus pembunuh? Mari kita simak dalam artikel berikut ini.
Paus Orca adalah Paus Pembunuh
Mengenal tentang ikan paus pembunuh, siapa sangak ternyata ia memiliki nama orca. Jenis ikan paus yang satu ini masuk dalam keluarga Delphindae. Sebutan paus pembunuh siapa sangka ternyata sudah ada sejak zaman dahulu.
Hal ini dikarenakan zaman dahulu pernah ada nelayan yang menjumpai paus Orca memburu paus yang lebih besar untuk dimangsa. Adapun kata orca sendiri bisa diartikan sebagai kerajaan orang mati atau sejenis ikan paus.
Paus Pembunuh Makan Apa?
Sudah tahu kalau paus orca disebut juga sebagai paus pembunuh, kira-kira ia memburu apa, sih? Jadi, paus orca termasuk dalam predator utama di rantai makanan. Bahkan tidak ada yang memakannya.
Informasi mengenai makanannya, paus pembunuh suka makan iakan, hewan laut seperti cumi-cumi, anjing laut, bahkan sampai burung pun dimakannya. Lebih mengejutkannya lagi ia bisa memangsa sesama jenisnya yang berukuran besar.
Paus Pembunuh Makan Manusia?
Mendengar namanya saja kemungkinan besar sudah membuat bulu kuduk siapa saja berdiri. Namun, sejatinya jenis paus pembunuh ini tidak memakan manusia. Hal ini dibuktikan oleh belum ada catatan kasus manusia yang dimakan ikan paus.
Di samping itu, aktivitas manusia juga sangat jarang terjadi di lautan.