Meja belajar adalah salah satu kebutuhan anak yang harus dipenuhi oleh setiap orang tua. Dengan memiliki meja belajar, maka anak dapat belajar dan mengerjakann tugas dengan lebih nyaman. Sekarang ini sudah banyak model meja belajar yang dapat disesuaikan dengan umur dan kebutuhan si anak. Kualitas dan variannya pun sangat beragam.
Bagi Anda yang sekarang ini sedang mencari meja belajar untuk anak, maka Anda perlu memperhatikan hal-hal tertentu sebagai pertimbangan apakah meja tersebut cocok untuk anak atau tidak. Jika Anda masih merasa bingung dalam memilih meja belajar anak, berikut ini adalah beberapa tips yang perlu dipertimbangkan dalam memilih meja belajar untuk anak.
-
Ketahui Ukuran Meja Belajar
Anak-anak akan merasa lebih nyaman apabila memiliki meja belajar dengan ukuran yang luas. Oleh karena itu, Anda bisa memilih meja belajar dengan ukuran lebar 100 cm dan juga kedalaman sekitar 60 cm. Hal ini akan membantu anak dalam belajar dengan menggunakan beberapa buku sekaligus. Tidak hanya itu, pemilihan meja belajar juga harus disesuaikan dengan kapasitas ruangan si kecil.
Apabila kapasitas ruangan terbatas, maka meja makan dengan rak lebih bak dihindari karena akan memakan banyak tempat dan juga tidak bisa memuat banyak buku. Oleh karena itu, Anda perlu mengetahui ukuran meja belajar supaya bisa disesuaikan dengan kapasitas ruangan.
-
Sesuaikan dengan Tinggi Badan Anak
Hal terpenting yang harus Anda perhatikan dalam memilih meja belajar untuk anak adalah pastikan meja belajar tersebut sesuai dengan tinggi badan anak. Adapun tinggi meja belajar yang dianggap ideal adalah apabila posisi siku tangan dan lutut ketika berada di atas meja membentuk sudut 90 derajat. Sangat disarankan untuk memilih meja belajar yang tingginya dapat diatur.
Hal ini bertujuan supaya meja belajar tersebut bisa terus digunakan seiring dengan tumbuh kembang si anak. Akan tetapi, jika ternyata meja belajar tersebut tidakk bisa diatur ketinggianya, maka cara alternatif yang bisa dilakukan adalah memilih kursi yang ketinggiannya dapat diatur.
-
Pilih Meja yang Memiliki Laci
Laci pada meja belajar berfungsi untuk menyimpan buku maupun berbagai peralatan belajar lainnya. Semakin banyaknya laci pada meja belajar, maka akan semakin banyak barang yang bisa disimpan. Hal ini juga dapat melatih anak dalam mengatur dan merapikan barang-barang miliknya. Selain itu, Anda juga perlu memeriksa kedalaman laci. Biasanya laci yang besar memiliki ukuran seperti kertas A4.
-
Desain yang Sederhana
Desain meja belajar yang sederhana akan memudahkan Anda dalam meletakkan meja ini di ruangan mana saja. Jadi, meja belajar tidak hanya dapat diletakkan di kamar anak saja, tetapi juga bisa diletakkan di ruang tamu. Meja belajar yang memiliki desain minimalis cocok digunakan oleh semua usia dan juga mudah disesuaikan dengan dekorasi interior lainnya.
Meja belajar dengan desain yang sederhana juga bisa digunakan oleh orang dewasa. Apabila menurut Anda tampilan meja belajar ini terlalu dewasa untuk anak Anda, maka Anda bisa menambahkan alas meja dengan berbagai karakter kartun supaya terlihat lebih powerful.
-
Pilih Meja Belajar yang Dilengkapi Rak dan Kursi
Bagi Anda yang bingung harus memilih meja belajar dengan model seperti apa, maka Anda bisa memilih meja belajar yang telah dilengkapi dengan rak dan kursi. Meja belajar yang satu ini akan lebih memudahkan Anda dalam mencocokkan dengan interior ruangan anak sehingga Anda tidak perlu repot-repot lagi dalam mencari kursi dan rak yang sesuai dengan model meja belajar.
Rak dan kursi tersebut dapat Anda tata sesuai dengan keinginan. Jika rak sedang tidak digunakan, maka Anda bisa menyimpannya di bawah meja. Model meja belajar yang satu ini memang sangat praktis. Sayangnya meja belajar dengan paket lengkap ini masih jarang dijual di pasaran Indonesia.
-
Pemilihan Material
Terdapat dua material meja belajar yang banyak digunakan, yaitu veneer dan solid wood. Material solid wood cocok digunakan bagi Anda yang ingin memiliki meja belajar yang tahan lama, sedangkan material veneer dijual dengan harga yang lebih terjangkau serta berat yang lebih ringan. Meja belajar dari material wood mudah disesuaikan dengan dekorasi ruangan.
Demikian enam tips untuk memilih meja belajar anak. Dengan menyimak penjelasan di atas, maka Anda akan lebih teliti dalam memilih meja belajar yang cocok. Selain itu, Anda juga bisa memasang Standard countertop depth di salah satu bagian rumah untuk menciptakan tampilan yang elegan dan menarik. Biasanya Standard countertop depth ini dipasang di bagian pintu masuk ataupun ruang keluarga.
Ada banyak sekali pilihan model yang bisa disesuaikan dengan konsep rumah Anda. Dengan begitu, maka Anda akan mendapatkan rumah idaman.