Skip to content

Penyebab ASI Tidak Keluar Setelah Bayi Lahir

  • by

Sebelum melahirkan terdapat sebuah tahap penting untuk mengawali produksi susu. Walaupun demikian pemikiran ini sering diabaikan sehingga pada saat masalah ASI tidak keluar muncul, benar-benar tidak ada cara sama sekali untuk mengatasi masalah ini dalam waktu beberapa jam. Kejadian ini merupakan bagian dari permasalahan utama yang dialami seseorang setelah melahirkan. Tidak banyak orang yang bisa lolos dari masalah ini dengan mudah penyebab masalah ASI tidak keluar ini juga tidak sedikit. Dalam usaha untuk memberikan nutrisi terbaik pada anak maka usaha untuk mengeluarkan ASI. Harus terus dilakukan supaya ASI tetap tersedia untuk bayi walaupun mereka akan meminum susu formula terlebih dahulu pada tahap awal.

 

Prosedur Perawatan Setelah Bersalin yang Membuat ASI Tidak Keluar

Hal yang bisa menyebabkan ASI tidak langsung keluar setelah melarikan adalah rasa stress yang dirasakan setelah melahirkan. Rasa stress ini biasanya muncul dari kurangnya kesiapan mental dari orang yang melahirkan sehingga pada saat bayi benar-benar muncul mereka tidak siap untuk menerima bayi dan mengalami kekacauan dalam pikiran mereka. Hal lain yang bisa juga terjadi adalah sebuah efek yang masih tersisa dari proses melahirkan yang panjang atau operasi caesar yang tentu saja melibatkan banyak obat bius. Akibat dari beberapa hal yang terjadi karena melahirkan ini seorang ibu bisa saja tidak memiliki kekuatan yang cukup untuk memproduksi susu dan akibatnya susu tidak keluar.

Hal lain yang juga bisa menyebabkan ASI tidak keluar adalah sebuah kondisi medis yang diakibatkan oleh beragam penyakit. Pada saat seseorang mengalami penyakit tertentu maka mereka tidak akan memiliki kekuatan yang cukup untuk memproduksi ASI karena proses produksi memang membutuhkan tanaga dan kesehatan yang sangat baik. ASI akan terus berada dalam kadar minimum tanpa menyelesaikan masalah yang membuat tubuh menjadi lemah. Pada saat penyakit seperti diabetes dan gangguan tiroid muncul maka konsultasi dengan dokter menjadi sesuatu yang sangat diperlukan. Setelah tubuh kembali sehat maka ASI akan segera kembali berproduksi dan bisa diberikan pada bayi.

 

Bentuk Gangguan Kesehatan yang Menghambat ASI

Salah satu gangguan kesehatan yang benar-benar memberikan dampak terhadap produksi ASI adalah anemia. Gangguan kesehatan ini sebenarnya bukanlah sesuatu yang fatal tapi proses memproduksi darah dan ASI terkadang bisa berbenturan sehingga akan menjadi sangat sulit bagi seseorang untuk memproduksi keduanya dengan baik secara bersamaan. Masalah seperti ini merupakan satu dari contoh situasi yang mengakibatkan kurangnya produksi ASI tapi para ibu tidak perlu khawatir karena pada saat tubuh sudah kembali pada kondisi yang biasa maka tubuh akan kembali fokus untuk memproduksi ASI.

Kurangnya darah tidak hanya terjadi karena penyakit. Pendarahan setelah persalinan juga bisa menjadi penyebab kurangnya darah pada tubuh. Tubuh akan selalu memriroritaskan produksi darah sehingga produksi ASI akan selalu tertinggal. Masalah ini juga memiliki solusi yang sama dengan anemia yaitu memperbaiki masalah dengan mengonsumsi obat dan mendapatkan kembali jumlah darah yang stabil untuk bertahan. Sementara itu bayi bisa minum dengan menggunakan botol susu dan tetap mendapatkan makanan yang diperlukan untuk tubuh mereka. Ini adalah sebuah solusi yang cepat dan bisa bersifat permanen atau sementara sesuai dengan parahnya kondisi yang dialami tubuh dan proses penyembuhan yang dijalani seseorang. Jika roses penyembuhan berjalan cepat dan aman maka ASI akan kembali muncul dalam waktu singkat.ย  Konsultasi dengan dokter sangat diperlukan untuk memastikan masalah yang terjadi dan menyebabkan ASI tidak keluar.

Tags: