Skip to content

Kenali 5 Jenis Sepeda Pacific yang Sesuai Kebutuhan Anda

  • by

Sepeda Pacific menjadi jenis sepeda yang digemari di Indonesia. Jenis sepeda ini juga bermacam macam dan bisa anda sesuaikan dengan kebutuhan. Bersepeda bersama keluarga akan terasa lebih menyenangkan karena bisa disesuaikan. Berikut adalah beberapa jenis Sepeda Merk Pacific yang bisa menjadi pilihan keluarga anda.

5 Jenis Sepeda Merk Pacific yang Trendy

  1. Road

Sepeda dengan merk Pacific sudah banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia. Terlebih saat trend bersepeda kembali populer bekalangan ini. Jenis sepeda ini banyak dipilih ย karena penampilannya yang trendy dan selalu mengikuti perkembangan jaman. Banyak jenis sepeda merk Pacific yang bisa anda pilih.

Salah satunya adalah jenis sepeda Road. Sepeda ini memang dirancang untuk sepeda balap. Sehingga bagi anda yang memang hobby bersepeda jarak jauh, maka jenis sepeda ini akan cocok anda ย miliki. Sepeda jenis ini juga akan cocok untuk anda yang menerapkan Bike for work setiap harinya. Banyak fitur menarik dari jenis ini yang bisa anda manfaatkan.

  1. Mountain

Bagi anda yang mempunyai jiwa petualang, jenis sepeda Pacific Mountain ini akan sangat cocok. Jenis MTB atau Mountain Bike memang mempunyai desain sepeda yang bisa diguanakn dalam medan yang berat seperti pegunungan. Dengan menggunakan sepeda ini akan memudahkan anda menjalani medan medan berat yang terjal.

Bersepeda tak hanya bisa dilakukan di jalan raya atau jalanan sekitar rumah. Namun ada banyak orang yang menyukai tantangan dan menggunakan sepeda untuk menjelajahi alam. Jenis sepeda ini akan cocok digunakan karena memiliki kemampuan cengkeram yang kuat. Selain itu sepeda ini juga memiliki pengaturan kecepatan yang nyaman digunakan.

  1. BMX

Bersepeda mempunyai banyak jenis kegiatannya. Dari mulai bersepeda santai, bersepeda dengan tantangan hingga bersepeda dengan melakukan trik. Trik atau gerakan khusus yang hanya dilakukan oleh para profesional ini juga banyak dipertandingkan. Sehingga bagi para pecinta olahraga ekstrim seperti sepeda dengan trik ini, jenis sepeda ini akan cocok.

Jenis sepeda Pacific ini adalah BMX. Jenis sepeda ini memang akan dirancang sesuai kebutuhan latihan ekstrim yang akan dilakukan. Sehingga jenis sepeda ini akan mempunyai spesifikasi yang khusus dibandingkan dengan jenis sepeda lainnya. Produk sepeda BMX dari Pacific ini akan membuat anda tidak salah pilih.

  1. Urban

Jenis sepeda yang berikutnya lebih dikenal dengan sebutan sepeda Urban. Sepeda jenis ini banyak digunakan di wilayah perkotaan atau jalanan sekitar rumah. Desain sepeda ini cukup menarik karena akan disertai pemberian keranjang di bagian depan. Hal ini karena memang tujuan pembuatan sepeda ini adalah untuk digunakan sehari hari.

Sepeda ini akan praktis anda gunakan untuk kegiatan sehari hari baik ke pasar, ke sekolah bahkan pergi bekerja. Bersepeda keliling kota akan terasa lebih menyenangkan bila menggunakan jenis sepeda ini. Sepeda urban juga seringkali disebut juga dengan City Bike atau sepeda yang cocok digunakan di dalam kota.

  1. Kids

Sepeda pacific juga mempunyai jenis sepeda yang ramah digunakan untuk anak anak. Sepeda jenis ini memang di desain khusus dipakai anak anak sehingga aman digunakan. Desain yang menarik, juga akan diiringi dengan fitur keamanan yang sesuai. Berbagai jenis sepeda bisa anda pilih dan cocok untuk anak perempuan dan laki laki.

Bersepeda menjadi trend yang kembali muncul saat ini. Kegiatan bersepeda ini juga akan memberikan banyak manfaat bila dilakukan secara rutin. Manfaat dalam hal kesehatan akan anda rasakan dan membuat stamina anda lebih terjaga. Selain berolahraga, ada baiknya bila juga diimbangi dengan asupan makanan bergizi sebagai pencegahan datangnya penyakit. Kira-kira harga sepeda listrik sama BMX berapa ya?