Skip to content

Trik Menghilangkan Watermark di Kinemaster

Kini telah tersedia beragam aplikasi yang menarik untuk digunakan. Bahkan menarik untuk digunakan baik bagi siapa pun. Baik itu pengguna smartphone Android maupun bagi para pengguna PC atau komputer. Beragam aplikasi yang ditawarkan pun sangat bervariasi dan bisa disesuaikan dengan kebutuhan.

Ragam Pilihan Aplikasi yang Menarik

Pixabay.com

Kini dunia teknologi memang sudah berkembang semakin pesat. Kita tidak memungkiri bahwa akan ada banyak informasi bahkan media yang bisa dipergunakan untuk memudahkan banyak pekerjaan. Apalagi bagi Anda yang bekerja di dunia hiburan yang juga membutuhkan banyak media pendukung untuk bekerja, terutama media untuk mengedit video.

Ada banyak pilihan akan aplikasi untuk mengedit video yang bisa Anda temukan di sejumlah toko aplikasi yang ada pada smartphone yang Anda miliki. Bahkan melalui internet dengan download format apk pun bisa memudahkan Anda semua untuk mendapatkan aplikasi yang Anda inginkan. Lalu, pilihan aplikasi apa yang bisa digunakan? Nah, untuk salah satu aplikasi tersebut adalah aplikasi Kinemaster.

Apa Itu Aplikasi Kinemaster?

Aplikasi Kinemaster merupakan salah satu jenis aplikasi yang akan memudahkan Anda untuk mengedit video hanya dengan menggunakan smartphone. Bahkan aplikasi ini sendiri sedang cukup populer belakangan ini karena jumlah penggunanya yang sudah banyak. Beberapa orang pada umumnya sampai dengan Youtuber serta Selebgram juga sudah menggunakan aplikasi ini.

Aplikasi ini juga dilengkapi dengan sejumlah fitur utama sebagai aplikasi editor video. Bahkan untuk cara menggunakannya sendiri juga bisa dibilang tidak ribet. Hal inilah yang membuat aplikasi untuk mengedit video ini cukup mumpuni apalagi digunakan pada smartphone sekalipun. Menemukannya pun cukup mudah karena Anda hanya perlu download pada Apkpure.

Dengan kelebihan yang dimiliki oleh Kinemaster ini sendiri, memang banyak orang yang mulai tertarik untuk menggunakannya. Akan tetapi, banyak dari penggunanya sendiri yang mengeluhkan bahwa adanya watermark dengan tulisan โ€œKinemasterโ€ selalu menempel pada video yang sudah mereka edit sebelumnya.

Kendala dalam Aplikasi Kinemaster

Bagi beberapa orang biasa, mungkin hal ini tidak dipermasalahkan cukup besar. Akan tetapi, bagi para pecinta video apalagi Youtuber maupun Selebgram, hal ini pasti cukup mengganggu untuk dipublikasikan. Sebab, para penontonnya juga akan menilai buruk akibat aplikasi edit video gratis yang mereka pergunakan.

Watermark memang muncul karena aplikasi Kinemaster ini sendiri adalah aplikasi yang bisa didapatkan secara gratis. Sebab, watermark tersebut akan terus tertempel pada setiap hasil edit video. Akan sangat berbeda apabila Anda menggunakan aplikasi Kinemaster versi pro maka watermarknyaakan secara otomatis hilang.

Bagi Anda yang mungkin memiliki budget yang lebih tentu tidak menjadi masalah apabila akan berlangganan dengan versi pro. Akan tetapi, bagi beberapa orang yang ingin mendapatkan aplikasi ini secara gratis tentu akan berpikir kembali untuk membayar bahkan berlangganan. Akan tetapi, Anda tidak perlu khawatir karena ada banyak cara menghilangkan watermark Kinemaster.

Inilah Cara untuk Menghilangkan Watermark Kinemaster

Untuk mengetahui bagaimana cara menghilangkan watermark Kinemaster, maka yang harus Anda lakukan diantaranya sebagai berikut ini:

  • Anda disarankan untuk menghapus aplikasi Kinemaster gratis yang dimiliki, kemudian disarankan unruk download Kinemaster Diamond V4.
  • Kemudian pasang aplikasinya dan beri izin smartphone Anda untuk menginstal aplikasi yang tidak dikenal.
  • Masuk ke setelan, izinkan dari sumber yang tidak diketahui, kemudian install aplikasi Kinemaster dan tunggu prosesnya sampai dengan selesai.
  • Setelah terinstal, buka aplikasi Kinemaster kemudian pilih icon โ€œ+โ€ untuk membuat project kosong.
  • Kemudian Anda bisa mengedit video seperti biasanya sesuai dengan video yang dibutuhkan.
  • Apabila sudah selesai mengedit, kemudian Anda bisa memilih icon titik tiga yang letaknya berada di sebelah kiri.
  • Atur kembali resolusinya sesuai dengan kebutuhan Anda. Resolusi terendah adalah 360p.
  • Kemudian pilih โ€œeksporโ€ untuk menyimpan hasil video yang sebelumnya sudah Anda edit. Tunggu prosesnya sampai dengan selesai, apabila sudah maka tidak akan ada watermark pada Kinemaster lagi.

Kelebihan Menggunakan Kinemaster Diamond V4

Pixabay.com

Akan ada sejumlah kelebihan yang bisa Anda peroleh apabila nantinya Anda menggunakan aplikasi Kinemaster Diamond 4 ini. Beberapa kelebihannya adalah:

  • Tidak adanya watermark dari Kinemaster.
  • Memiliki tampilan yang lebih segar dengan adanya dominasi warna biru.
  • Memiliki kumpulan aset dan tool premium yang sudah terbuka.
  • Mampu mendukung sejumlah tipe layer.
  • Memiliki chromakay yang sudah aktif.
  • Tersedia beberapa pilihan resolusi mulai dari resolusi biasa sampai dengan resolusi HD.

Jadi, itulah informasi yang bisa Anda lakukan untuk menghilangkan watermark pada salah satu aplikasi terbaik untuk mengedit video dan aplikasi tersebut adalah aplikasi Kinemaster. Untuk menemukan dan download aplikasi Kinemaster Diamond V4, maka Anda tidak perlu bingung lagi karena sudah adanya Apkpure yang akan membantu Anda untuk mendapatkan aplikasi ini.

Tags: